GARUT – KOMPAS RAKYAT
Badan Gizi Nasional ( BGN ) Kabupaten Garut melalui Kepala dapur wilayah Kecamatan Leuwigoong realisasikan program makan bergizi Geratis ( MBG ) kepada siswa dan siswi SMA 10 Kabupaten Garut bertempat di Aula SMA 10 Garut Senin 19/5/2024.
Hadir dalam kegiatan pembagian program Makan Bergizi Geratis mendapatkan pantauan dari Camat, Kapolsek Danposramil. Kecamatan Leuwigoong, dan para kepala Desa Se-Kecamatan Leuwigoong Kepala Sekolah serta para guru SMA 10 Garut, hadir pula Kepala dapur dan jajaran dapur sehat wilayah Kecamatan Leuwigoong serta mendapatkan pantauan dari awak media.
Kegiatan pembagian MBG berjalan lancar dan sukses, menurut Humas SMA 10 Garut pada hari ini tercatat sebanyak 848 siswa dan siswi mendapatkan program makan bergizi Geratis ( MBG ) yang dikelola oleh Dapur sehat yang berdomisili di Desa Sindangsari Kecamatan Leuwigoong, menu makan siang yang di terima dan dimakan oleh para siswa-siswi, dalam Pood & try antara lain Nasi, Ayam goreng, Acar Timun dan wortel, oseng tahu, buah salak dan susu kotak ungkapnya
Bahkan di lain tempat disela-sela kegiatan pembagian program Makan Bergizi Geratis ( MBG ) mencoba mewawancarai salah seorang siswi kelas 10/4 Isila Salsabila, saat diwawancarai awak media Salsabilla menyampaikan, bahwa dirinya serta seluruh siswa/wi SMA merasa senang dan bahagia menerima program makan bergizi Geratis (:MBG), Salsabilla mengucapkan rasa syukur dan berterima kasih kepada pemerintah yang telah merealisasikan programnya, semoga kegiatan ini berjalan lancar, kami akan lebih giat dan semangat belajar untuk menuntut ilmu, pungkasnya.
Namun sangat disayangkan program makan bergizi Geratis MBG di cederai oleh ketidak profesionalan pengelola dapur sehat karena saat mau diwawancarai awak media terkait dengan program makan bergizi Geratis ( MBG ) yang direalisasikan di SMA 10 Garut, awak media sudah meminta waktu dan tempat kepada kepala dapur MBG Kecamatan Leuwigoong namun tidak satupun dari mereka mau di wawancarai lebih memilih pergi usai mendistribusikan makan bergizi Geratisnya
Padahal kami awak media hanya butuh informasi terkait jumlah MBG dan menu apa saja yang disuguhkan hari ini, diduga kuat Kepala dan jajaran pengurus dapur sehat alergi terhadap awak media, karena usai pembagian secara simbolis kepada siswa dan siswi, jajaran dan kepala dapur sehat MBG wilayah Kecamatan Leuwigoong langsung meninggalkan lokasi SMA 10 Garut, Ada apa dengan Kepala dapur wilayah Kecamatan Leuwigoong. (Red)
Komentar