oleh

SYUKURAN ULTAH YONARMED-7 KE 46

Dalam usianya yang ke-46 Tahun Yonarmed-7/155 melaksanakan kegiatan syukuran dan perayaan sebagai rasa syukur sudah melewati 46 tahun pengabdian kepada NKRI.

Dalam kesempatan ini Yonarmed-7 mengundang tokoh masyarakat serta tokoh agama di wilayah Bantargebang dan Bekasi kota. Ditengah-tengah acara syukuran berlangsung datang rombongan dari Polres Metro Bekasi Kota dipimpin Kasatresnarkoba Kompol Guntur beserta jajaran memberikan surprise dengan membawa tumpeng. Dalam kesempatan tersebut tumpeng dipotong untuk diserahkan kepada perwakilan dari Batalyon yakni Mayor Arm Leo valisa selaku wakil komandan batalyon.

Dalam kegiatan syukuran tersebut selain diisi acara oleh perwakilan tiap-tiap Baterai ada kegiatan yang cukup menyita perhatian yakni penyerahan piala bergilir sapu jagat yang diserahkan oleh Mayjend TNI Purn Daniel Ambat kepada Lettu Arm Didik Irawan selaku Danraipur Rujapala yang berhasil mempertahankan juara umum lomba antar Baterai Ta. 2023. Dalam kesempatan terpisah Lettu Arm Didik Irawan abituren Akmil 2014 menyampaikan bahwasanya ditahun kemarin kami Baterai Tempur Rujapala sudah berhasil untuk merebut piala Sapu Jagat tersebut dan di tahun ini bisa mempertahankannya dengan berbagai usaha serta latihan yang luar biasa untuk mempertahankan gelar juara umum. Saya pribadi mengapresiasi luar biasa kerja keras anggota saya, kekompakan serta dedikasinya untuk mempertahankan piala tersebut. Baterai Tempur Rujapala adalah Sarangnya para Petarung-petarung sejati. Pungkas Lettu Arm Didik Irawan

Semoga diusia yang ke 46 ini, kami mohon doanya kepada seluruhnya untuk Yonarmed-7/155 GS kedepan bisa selalu terdepan dan terbaik untuk mengabdikan diri kepada NKRI serta senantiasa berada ditengah-tengah hati masyarakat dan keberadaan kami Yonarmed-7 di bantargebang dan Bekasi ini bisa selalu bersinergi dengan unsur masyarakat. Tutur Letkol Arm Nikolas Sirilus selaku Komandan Batalyon Armed-7.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed